Estetiq Klinik Bedah Plastik Resmi Buka di Pekanbaru
March 10, 2016
Apa sih Rhinoplasty itu..??
May 4, 2017

Apakah yang dimaksud dengan Blepharoplasty?

Apakah yang dimaksud dengan blepharoplasty?
Blepharoplasty  adalah suatu tindakan untuk memperbaiki bentuk dan tampilan mata agar tampak lebih baik dan sempurna, ada dua hal yang bisa dilakukan untuk melakukan perbaikan daerah seputar mata yaitu: Blepharo Eyelids bertujuan untuk membentuk lipatan kelopak mata yang kurang dalam dengan membuang kelebihan lemak, kelebihan kulit dan mengencangkan otot kelopak mata (Muskulus Orbiculari Oculi) yang membuat wajah kelihatan lelah atau sedih. Blepharo Eye Baggy bertujuan untuk menghilangkan kantong mata dan kerutan di bawah mata sehingga terlihat terlihat lebih kencang dan tajam.

 

Apa yang menjadi pertimbangan tindakan ini dilakukan?
Tindakan operasi ini dapat dilakukan pada semua usia. bahkan ada yang mengalami kelainan bawaan yang memerlukan operasi ini pada usia 20 atau 30 tahun dengan kondisi sebagai berikut  :

– Mata sipit (lipatan mata kurang dalam bahkan tidak tampak).
– Kelebihan kulit yang menyebabkan lipatan alami kelopak mata tak terlihat dengan jelas.
– Kulit kelopak mata yang menggantung dan longgar.
– Gembung pada kelopak dan kantung mata menyebabkan mata terlihat lelah.
– Kelebihan kulit dan keriput pada kelopak mata bawah.
– Kelopak mata bagian bawah yang menggantung.
– Kantung dan lingkaran hitam di bawah mata.

 

Bagaimana prosedur pelaksanaannya?
Untuk operasi kelopak mata atas, sayatan diliakukan di antara lipatan asli pada kelopak mata atas dari sudut dalam mata dekat batang hidung melebar sampai sudut luar mata dekat pelipis. Melalui sayatan ini kelebihan kulit dan jaringan lemak di buang sedangkan untuk bekas sayatan karena dilakukan sepanjang garis lipatan asli pada kelopak mata atas, maka bekasnya tak terlihat karena tertutup oleh lipatan alami.

Sedangkan untuk kelopak mata bawah sayatan dilakukan persis dibawah kelopak mata bawah, melalui sayatan ini kelebihan kulit, otot dan lemak di buang dan bekas sayatan tidak terlihat karena sayatan dibuat tepat di bawah bulu mata bawah kuang lebih 1 mm dan menyerupai eye liner.

 

Bagaimana persiapan dan pembiusannya?
Tidak ada persiapan khusus sebelum melakukan tindakan ini seperti puasa dan rawat inap, hanya diperlukan kehati-hatian yang berhubungan dengan kondisi jantung dan kencing manis bagi calon pasien yang  sudah berusia 40 tahun keatas.

Lama operasi memakan waktu sekitar 2 jam dengan pembiusan hanya menggunakan bius lokal sehingga pasien tetap sadar dan bisa berkomunikasi dengan dokter untuk melihat dan menutup mata yang berguna untuk menyatukan lipatan sehingga tercapai lipatan mata yang diinginkan.

 

Bagaimana perawatan pasca bedahnya?
Setelah tindakan ini akan terjadi pembengkakan dan memar ringan yang akan berangsur-angsur mereda dalam waktu 2 minggu setelah operasi. Luka bekas jahitan selama 5 hari tak boleh terkena air, dan diolesi salep setiap hari 3-4 kali dan dijaga kebersihannya selama masa penyembuhan.setelah 7-8 hari jahitan bisa dilepas.

 

Berapa lama hasil operasi ini dapat bertahan?
Hasil dari operasi kelopak mata ini akan bertahan selama 5 tahun sampai 7 tahun  tetapi tetap hal tersebut dipengaruhi oleh tindakan serta faktor gaya hidup Anda.

 

Di Bulan April 2017 ini, KLINIK ESTETIQ dengan visi sebagai Klinik Bedah Plastik yang menawarkan solusi terbaik dan biaya kompetitif, menawarkan Program All-in Blepharoplasty HANYA Rp 6.000.000,-.

Hubungi kami di halaman KONTAK dengan mengetik Subjek Blepharoplasty. Klik DISINI untuk menuju halaman KONTAK.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *